Bagian 12: Stuck With Me

Aku bergegas turun meninggalkan kenyamanan duduk di dalam mobil itu. Sembari mengayunakan kaki kiri mundur selangkah demi selangkah menjauh.

Kemudian tersenyum sumringah, sambil melambaikan tangan ke arah pengemudi yang mana sudah berbaik hati mengantarkan ku disela-sela kesibukannya.

“Daahh, H-a-t-i-h-a-t-i!

Dia memperingati ku dengan nada penuh penekanan.

“Selamat bersenang-senang! Aku duluan”, imbuhnya berteriak kemudian tersenyum sambil melambaikan sebelah tangannya ke arahku. Sebelah lagi tetap berada di setir kemudi.

“Yo’i bro, siap”, jawabku patuh, lalu menganggukkan kepala.

“Dahh, S-a-****!”. Teriakan berikut ini tertahan di tenggorokan.

Seketika denyut jantungku tak beraturan, sepertinya ada rasa (entah apa itu) yang semakin menusuk tepat di hulu hatiku… TAP! Aku kembali mengubah ekspresiku, menampilkan senyum getir, aku membalas lambaian tangannya. (2x dehh aku melambaikan tangan🙋‍♀️)

Aku menatap ekor mobil itu melaju hingga jauh, menghilang hingga tak terlihat saat ditelan jarak.

Tersadar kembali di mana tempat aku berdiri sekarang. Aku bergegas memutar badan, melangkah memasuki pintu depan Gramedia yang disambut hangat oleh sebuah senyuman serta ucapan selamat datang dari si’kakak cantik yang berdiri persis di sisi kiri pintu.

Aku membalas senyumnya sambil berlalu masuk, menuju tempat-tempat di mana tersedia barang-barang dari buckets list yang telah aku tulis berada. Tidak butuh waktu terlalu lama bagiku untuk menemukan apa yang aku butuhkan, satu persatu aku masukan ke tempat yang disiduakan.

Beberapa puluh menit kemudian, aku sudah berada di baris antrian menuju kasir di lantai itu, lantai 1 Gramedia.

“Kak, ada kartu member?” tanya kakak cantik dibelakang kasir.

Tanpa menjawab, aku menyodorkan my member card, disusul dengan uang tunai.

Barang-barang hasil belanjaan tersebut aku titipkan di tempat penitipan yang disediakan Gramedia, di bagian pojok arah belakang. Karena aku mau ke lantai 2 atau bahkan ke lantai 3 sekalian.

Aku mau mengecek beberapa buku, mungkin saja ada yang baru atau yang bisa menarik perhatianku. Berhubungan buku-buku yang aku punya sudah kelar dibaca.

Selamat ber-Hunting buku-buku, Terry!

Next Chapter… #13
by @terryselvy

Diterbitkan oleh Terry Selvy

I Tell The Truth Through My Story

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai