Today,,.
Selamat sore hujan,
Hujan turun dengan lebat rintiknya,
sesekali terdengar gelegar petir
yang menyambar-nyambar dari kejauhan
dengan pencar kilatnya, membuatku takut.
Namun rasa lapar itu,
semakin membuatku bosan menunggu.
Bosan menunggu hujan reda,
bosan menunggu makanan via online
yang sudah aku pesan beberapa menit lalu
yang entah kapan datangnya,
karena mereka beralasan disana hujan.
Emang disini, tidak? (Gerutu ku bergumam kesal)
Okay, tak perlu dipermasalahkan lagi.
Aku akan mencobanya…
Mencoba untuk mengesampingkan ego,
Mencoba untuk bersabar menunggu,
Aku bisa menunggu lebih lama untuk itu,
walaupun pada dasarnya
aku orang yang benci menunggu
dalam rangka apapun,
kali ini aku akan mencoba berdamai
dengan pikiran ku, ego-ku sendiri,
kali ini aku akan mencoba mengerti
dan memahami diriku sendiri.
Aku rasa akan lebih baik dari ini…
Salam rindu, hujan!
Padang, 19/02/2018
@tsystories

